Connect with us

    NEWS

    Pelindo III Siapkan Posko Terpadu Mudik Lebaran

    Published

    on


    Denpasar, JARRAKPOS.com – PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III menyiapkan sembilan terminal penumpang kapal laut di wilayah kerjanya. Upaya ini untuk mengantisipasi peningkatan arus penumpang mudik dan arus balik Lebaran tahun 2019. CEO Regional Bali Nusa Tenggara Pelindo III, I Wayan Eka Saputra menjelaskan terminal penumpang berada di Pelabuhan Tanjung Wangi Banyuwangi, Pelabuhan Benoa, Bali, sementara di Nusa Tenggara Timur ada Pelabuhan Tenau Kupang, Ende-Ippi, Kalabahi, Waingapu, Maumere serta untuk wilayah Nusa Tenggara Barat terdapar Pelabuhan Lembar dan Bima.

    Ik-30/5/2019

    I Wayan Eka menyampaikan, sarana dan prasarana pendukung terminal penumpang kapal laut tersebut disiapkan guna memberikan pelayanan prima pada masa angkutan Lebaran tahun 2019 ini. “Arus mudik transportasi laut diprediksi terjadi mulai H-9 hingga H+6 Lebaran. Untuk wilayah regional Bali Nusa Tenggara, angkutan laut memang diminati untuk moda transportasi penumpang maupun barang, karena wilayahnya yang terdiri dari pulau-pulau kecil. Namun, pada masa angkutan lebaran 2019 ini, jumlah pemudik di wilayah regional Bali Nusa Tenggara diprediksi relatif lebih stabil dibandingkan dengan masa mudik natal dan tahun baru. Kalaupun ada kenaikan, pertumbuhannya tidak akan terlalu signifikan,” jelasnya di Denpasar, Kamis (30/5/2019).

    Baca juga : Saat Cuti Bersama, Dinas PMPTSP Provinsi Bali Tetap Buka Layani Perizinan

    Laman: 1 2

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]