Connect with us

    DAERAH

    Pemkab Tabanan Gelar Gebyar Panutan Pembayaran PBB-P2

    Published

    on


    Tabanan, JARRAKPOS.com – Salah satu upaya untuk melakukan sosialisasi sekaligus memberikan motivasi kepada seluruh stakeholder untuk bersama-sama menyatukan langkah menyukseskan kegiatan Pemungutan PBB-P2, Pemerintah Kabupaten Tabanan melalui Badan Keuangan Daerah Kabupaten Tabanan kembali menggelar Gebyar Panutan Pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), Jumat, (14/6/19).

    Ik-18/6/2019

    Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Kesenian  I Ketut Maria Tabanan ini dihadiri langsung oleh Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti, didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tabanan, I Gede Susila, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Tabanan, AA. Dalem Tresna Ngurah. Turut hadir pada kesempatan tersebut seluruh OPD di lingkungan Pemkab Tabanan, Perwakilan dari Bank BPD Bali, serta undangan lainnya yang hadir.

    Baca juga : Bupati Eka Siapkan 500 Penari Rejang Renteng Meriahkan Festival Yeh Gangga

    Disamping itu, Gebyar Panutan pajak yang secara rutin digelar Pemkab Tabanan setiap tahunnya ini juga bertujuan agar para wajib pajak, baik badan maupun perorangan seluruhnya bisa melaksanakan kewajiban pembayaran PBB-P2. Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Tabanan pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan ini juga merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dalam rangka mengoptimalkan penerimaan Pendapatan Asli Daerah dari sektor Pajak, khususnya PBB-P2.

    Ik-1/6/2019

    Sekaligus sebagai media sosialisasi bahwa pembayaran pajak bisa secara mandiri sudah dapat dilaksanakan baik secara langsung ke Bank BPD Bali maupun tempat pembayaran lainnya. Tempat pembayaran lainnya tersebut dibilangnya adalah tempat yang telah mempunyai link dengan Bank BPD Bali seperti, LPD, Koperasi, Bumdes, PT. POS Indonesia, dan masih banyak lagi. “Dan khusus bagi wilayah-wilayah yang belum memiliki akses pembayaran terdekat, Pelayanan dan Pemungutan secara langsung masih dimungkinkan dengan menggunakan mobil keliling bekerjasama dengan Bank BPD Bali atas dasar Permohonan Perbekel setempat.

    Baca juga : Lewat Perda Desa Adat, Koster Perkuat Peran Pasaraman Cetak SDM Hindu Berkualitas

    Advertisement

    Bupati Eka sangat mengapresiasi kegiatan ini dan mengucapkan terimakasih kepada wajib Pajak yang taat melaksanakan kewajiban perpajakannya. “Untuk itu, melalui kegiatan ini kami mengajak para Pejabat, Pengusaha, Para ASN beserta masyarakat umum selaku wajib Pajak untuk taat membayar pajak sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD),” ungkapnya.

    Ik-1/6/2019

    Pada kesempatan tersebut Bupati Eka menyerukan agar pengelolaan Pajak berorientasi pada peningkatan pendapatan, obyek pajak yang cukup potensial dibilangnya perlu didata dan dinilai kembali sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Dan disinggungnya perlu adanya tim khusus untuk melancarkan kegiatan tersebut, termasuk melibatkan seluruh stakeholder di Pemkab Tabanan, mulai tingkat atas sampai tingkat paling bawah.

    Baca juga : Australia Puji Langkah Gubernur Koster Bersihkan Bali dari Sampah Plastik

    “Upaya optimalisasi penerimaan dari sektor Pajak senantiasa perlu terus dilakukan guna memenuhi kebutuhan anggaran Daerah, khususnya untuk pembangunan infrastruktur dan pemenuhan jaminan sosial yang perlu banyak mendapat perhatian dan seluruhnya diarahkan untuk mencapai visi Tabanan yang Sejahtera, Aman dan Berprestasi,” jelas Bupati Eka.

    Ik-31/5/2019

    Atas keberhasilan dalam pengelolaan Pajak Daerah ini, Srikandi Asal Tegeh, Angseri itu juga mengucapkan terimakasih kepada Bank BPD Bali yang telah memberikan support berupa doorprize yang nilainya cukup besar untuk memotivasi kehadiran para wajib pajak, diantaranya, Sepeda motor dan Sepeda Gunung, dan lain sebagainya. mas/ama

    Advertisement
    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]