Connect with us

    POLITIK

    Perempuan Indonesia Raya “PIRA” Siap Dukung Pasangan “DIRAHMATI”

    Published

    on

    KUNINGAN, JarrakPos.Com – Semakin dekatnya waktu pencoblosan di moment Pilkada Serentak yang akan berlangsung di tanggal 27 November 2024 nanti, semakin banyak pula dukungan terhadap Pasangan No Urut 01 H. Dian Rachmat Yanuar yang berpasangan dengan Hj. Tuti Andriani (DIRAHMATI).

    Dukungan kali ini datang dari sekelompok Perempuan yang mengatasnamakan “PIRA” (Perempuan Indonesia Raya) mendeklarasikan diri untuk mendukung sepenuhnya terhadap Pasangan “DIRAHMATI”. Deklarasi berlangsung Selasa (08/10/2024) bertempat di Wisma “ASRI” jalan Pramuka Kelurahan Purwawinangun Kecamatan Kuningan yang kebetulan tempat tersebut milik Cawabup Tuti.

    PC “PIRA” merupakan kader sayap Partai Gerindra dibawah kepimpinan Sri Laelasari yang notabene merupakan anggota dewan dari Partai Gerindra.
    Menurut Sri, kami PC “PIRA” mendukung penuh pasangan “DIRAHMATI” dikarenakan di pasangan tersebut ada sosok yang mewakili kaum Perempuan, katanya.

    “Sri Laelasari ketua PC “PIRA” saat ditemui jarrakpos.com mengatakan dengan adanya sosok perempuan di Pasangan “DIRAHMATI” sangat gampang diingat dan memudahkan pemilih untuk mencoblos No Urut 01, dikarenakan dari semua Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati hanya ada satu yang berpasangan dengan sosok Perempuan.

    Advertisement

    Ditambahkan Sri dengan hadirnya sosok Perempuan di Pasangan “DIRAHMATI” sangat banyak menarik perhatian kami. Kami PC “PIRA” telah berdiskusi dengan Cawabup Ibu Tuti mengenai berbagai persoalan yang dihadapi kaum perempuan khususnya di kota kuda Kuningan, terutama terkait isu ekonomi dan kemiskinan, “ujarnya.

    Ditempat yang sama Cawabup Amih Tuti sapaan akrabnya mengucapkan banyak terimakasih kepada PC “PIRA” yang telah mendukung dan mendoakannya untuk maju di Pilkada Kuningan yang berpasangan dengan H. Dian Rahcmat Yanuar. Dengan adanya dukungan dari kaum perempuan dan semua pihak, kita optimis Kuningan akan terus “MELESAT” dengan kepemimpinan “DIRAHMATI”, pungkasnya. (Agh@n)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]