Connect with us

DAERAH

PJID Riau Bentuk Panitia Rakerda

Published

on

Pekanbaru, JARRAKPOS.com – Pengurus Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi (PJID) Provinsi Riau membentuk panitia dalam rangka rapat kerja daerah (Rakerda) PJID Riau.

Kegiatan berlangsung di Sekretariat PJID Riau, Jalan Guru, Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Minggu (13/6/2021.

Rapat dipimpin langsung Ketua PJID Riau Jetro Sibarani SH.MH dan Sekretaris PJID Riau, Anhar Rosal.

Dalam pertemuan tersebut, Rakerda PJID Provinsi Riau disepakati yang direncanakan pada tanggal 5 Juli 2021. Panitia Rakerda juga telah terbentuk, Ketua Nata Edy Nyo SE.MH, Sekretaris Nuri Hamzah Panggabean dan Bendahara Rinawati SH,MH.

Advertisement

“Kita sudah sepakati bersama bahwa Rakerda akan diadakan pada awal bulan Juli 2021. Rencana dalam rakerda akan dibahas hal teknis untuk kemajuan organisasi,” kata Ketua PJID Riau Jetro Sibarani SH.,MH.

Jetro berharap, panitia yang sudah terbentuk bisa memanfaatkan waktu tersisa, agar kegiatan bisa terlaksana.

“Kita juga membahas anggota yang aktif dan tidak aktif. Nantinya kita akan verifikasi anggota aktif dan tidak aktif,” ujar Jetro.

Dalam rapat, sebut Jetro, diputuskan bahwa dalam Rakerda akan diundang pihak terkait, yakni Pemerintah Provinsi Riau.

Advertisement

“Nanti kita juga minta masing-masing bidang, program kerja apa yang nantinya akan dilaksanakan kedepannya,” tutup Jetro. har/frs/*

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]