NEWS
Pjs Wali Kota Batam Siap Wujudkan Visi Presiden RI Prabowo Subianto
Batam, jarrakpos.com | Pjs Wali Kota Batam Andi Agung mengatakan Pemerintah Kota Batam siap mewujudkan Visi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto Indonesia maju yang berdaulat. Mandiri dan Berkepribadian bedasarkan gotong royong.
“Kami dari Pemerintah Kota Batam siap wujudkan visi Presiden Republik Indonesia,semoga bersinergi pemerintah pusat dan daerah pembangunan sampai ke daerah dapat terwujud,”ujar Andi Agung.lewat intragram media center Kota Batam.
Pjs Wali Kota Batam Andi Agung pada saat menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas)Pemerintah Pusat dan Daerah di Sentul International Convrentional Centre (SICC), Jawa Barat, Kamis (7/11/2024).
Ia berharap semua lapisan pemangku kepemimpinan di Kota Batam,untuk bersama – sama demi terwujudnya visi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.
“Mari bangun sinergi demi terwujudnya Visi Presiden Republik Indonesia ,”ujar Andi Agung.
Rapat tersebut yang dihadiri Menteri Kabinet Merah Putih,Gubernur,Wali Kota dan Bupati seluruh Indonesia dan Forum koordinasi pimpinan daerah (Forkompinda) yang dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.
“Rakornas ini untuk menindak lanjuti Visi Presiden Republik Indonesia yaitu Terwujudnya Indonesia Maju yang berdaulat, Madiri dan Berkepribadian Berdasarkan Gotong Royong,”ujar Andi Agung.
Pjs Wali Kota Batam Andi Agungtiba di SICC sekitar Jam.08.00 wib dan langsung menuju tempat acara yang digelar Kementerian dalam Negeri (Kemendagri) RI.
Rakornas ini mengangkat tema Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia Emas Tahun 2045.
Dalam Rakornas yang digelar dari pagi sampai sore,peserta mengikuti tiga panel diskusi.
Panel pertama membahas kebijakan nasional. Moderator diskusi panel Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri Restuardy Daud.
Disesi ini peserta mendapat pengarahan dari Menteri Koordinator politik dan keamanan (Menkopolkam) Bapak Budi Gunawan dan juga Menkokumham Imipas Yusril Ihza Mahendra dan juga Menko PMK Pratikno.
Serta Menko In ok rastruktur dan pembangunan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Menko Pangan Zulkifli Hasan (ZULHAS).
Dan Juga Menko perekonomian Aerlangga Hartanto serta Menko Pembedayaan Masyarakat (PM) Muhaimin Iskandar. (Hbl)
You must be logged in to post a comment Login