Connect with us

    NEWS

    Polda Sulteng Nyatakan Tindak Tegas Bagi Debt Collector yang Meresahkan

    Published

    on

    PALU, Jarrakpos.com — Viralnya keseriusan Polda Metro Jaya menindak tegas aksi premanisme oleh para Debt Collector terhadap masyarakat yang menunggak angsuran pembayaran (cicilan) kendaraan bermotor terus mendapat dukungan publik

    Terkait hal tersebut, Polda Sulteng beserta jajarannya juga menyatakan bertindak tegas jika terdapat atau mendapat laporan adanya pemaksaan, ancaman oleh Debt Collector dalam melakukan penarikan kendaraan dari tangan debitur.

    Masalah premanisme menurut Kasubid Penmas Bidang Humas Polda Sulteng, Kompol Sugeng Lestari kepada Jarrakpos menegaskan bahwa masalah premanisme terus menjadi perhatian Polda Sulteng dan jajarannya, terlebih yang meresahkan masyarakat.

    “Demikian juga tindakan Debt Collector yang dilaporkan merampas atau mengancam atau melakukan kekerasan saat melakukan penarikan kendaraan sudah barang tentu kita akan lakukan tindakan tegas,” tandas Sugeng via WA, Selasa 28/2.

    Advertisement

    Penyataan dan tindakan tegas terhadap Debt Collector yang melakukan aksi premanisme saat melakukan penarikan kendaraan ungkap Sugeng pernah ditangani Polda Sulteng beberapa waktu lalu. “Itu sudah pernah kita lakukan dan perkaranya diproses sampai di pengadilan,” beber mantan Kasat Reskrim Polres parimo ini. (TIM)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]