Connect with us

DAERAH

Rapat Paripurna Dalam Rangka Serah Terima Jabatan Bupati Indramayu Lucky Hakim di Lanjutkan Mendengarkan Pidato Bupati Terpilih.

Published

on

INDRAMAYU JarrakPos.Com- Pemilihan serentak bupati dan wakil bupati telah usai dilaksanakan, pelantikanpun telah dilakukan kini mulai babak baru pemerintahan bupati dan wakil bupati mulai momentum untuk dapat bekerja dan mewujudkan janji-janji politik sewaktu masa kampanye untuk mewujudkan tata kelola dan pemerintahan yang lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur.

Bertempat di gedung musyawarah DPRD Indramayu Senin (03/03/25) disaksikan Kepala BKSDM Provinsi Jawa Barat dilakukan Serah Terima Jabatan Bupati Indramayu yang dilakukan oleh Sekda Indramayu Aep Surahman dengan Bupati terpilih Lucky Hakim /Syaefudin di Lanjutkan Mendengarkan Pidato Bupati Terpilih. Rapat Paripurna tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD H.Sirojudin SP didampingi Wakil ketua DPRD Indramayu, Amroni SIP (PKB), Wakil Ketua Kiki Zakiyah (Gerindra) dan dihadiri oleh : Bupati Indramayu Lucky Hakim, Wakil Bupati H.Syaefudin, Forkopimda Indramayu, Kepala BKSDM Profinsi Jawa Barat, Sekda Aep Surahman, Asda 1 Jajang Sudtajat, Sekwan Ali Fikri, Kepala SKPD Se Indramayu, Camat se Indramayu, Pimpinan BUMN/BUMD se Indramayu.

Dalam Pitadonya Bupati Indramayu Lucky Hakim” Bersyukur kepada allah atas kenikmatan allah berikan, seberapa hebat apapun manusia tetap kita harus tergantung dari pada allah SWT, mari kita bersama membangun Indramayu karena saya bukan milik 02 lagi, mari kita bersinergi untuk membangun Indramayu lebih baik lagi, kita punya PR agar Indramayu menjadi sejahtera karena secara geografis Indramayu terletak di daerah aman dan dekat dengan kota-kota lainnya.Kita mempunyai potensi besar yang harus kita semua rubah keadaan ini” tegasnya Lucky Hakim.

Mari kita menggunakan tata kelola pemerintah secara profesional, bersih dan mandiri, ayo kita bergandeng tangan agar Indramayu lebih baik demi masyarakat Indramayu. Mari kita berbuat yang terbaik untuk masyarakat, tolong bantu kami untuk bersama-sama membangun Indramayu” ujar Lucky Hakim

Advertisement

Mari kita berbuat yang baik kita pertahankan, yang belum mari kita sama-sama perbaiki.terima kadih atas kerja keras aparat TNI/Polri yang ” tegas Syaefudin


Dengan Visi Misi Indramayu Reang yaitu: 1.Relegius,
2.ekonomi Kerakyatan, Mandiri dan memiliki daya saing
3. Menciptakan rasa aman dan nyaman.
4.mewujudkan tata kelola pemerintah yang akuntabel dan bersih.
5.Meningkatkan partisipasi gotong royong

Semoga awal pemerintah yang telah dilantik ini, Indramayu lebih maju dan sejahtera dengan melupakan masa lalu serta bergandeng tangan membangun peradaban Indramayu yang lebih baik dan manusiawi.******(GUS Wahyu Ratusan)*****

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Advertisement

Tentang Kami

JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

Kantor

Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
Tlp. (0361) 448 1522
email : [email protected]

Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
[email protected]