DAERAH
Reaksi Cepat Babinsa Bersihkan akses Jalan Akibat lumpur
PASURUAN(jarrakpos.com) – Intensitas curah hujan yang tinggi di wilayah Kabupaten Pasuruan mengakibatkan sejumlah lokasi pemukiman warga dan akses jalan desa terdampak lumpur, hal ini mendapat perhatian khusus dari anggota TNI AD khususnya Kodim 0819/Pasuruan selaku Satuan Komando Teritorial yang ada di wilayah Pasuruan Raya.
Hari ini personel Babinsa Koramil 0819/03 Kraton sejumlah 10 personel dikerahkan kerja bhakti bersama warga guna membersihkan endapan lumpur akibat banjir yang terjadi di dusun Bulu RT 05 RW 03 desa Tambakrejo Kec. Kraton Pasuruan. Kerja bhakti ini dimulai, Jumat pagi (21/1/22) dilakukan Babinsa dan warga dengan cara membersihkan jalan desa yang tertutup material lumpur akibat terbawa arus banjir.
Dandim 0819/Pasuruan Letkol Inf Nyarman M.Tr.(Han) di sela-sela kesibukannya mengatakan, sangat mendukung upaya yang dilakukan anggotanya dengan melibatkan diri dan berinisitif untuk membersihkan jalan yang tertutup lumpur usai banjir kemarin.
Orang nomor satu dijajaran Kodim 0819 ini juga menyebutkan, akses jalan merupakan salah satu obyek vital yang harus dijaga dan diperhatikan kelancarannya. Tertutupnya jalan akan menghambat arus transportasi terlebih saat musim penghujan seperti sekarang.
“Saya sangat mengapresiasi semangat yang dilakukan para Babinsa di wilayah yang tentunya melalui koordinasi,” katanya.
Ditempat lainnya, Danramil 03/Kraton Kapten Czi Sutiyono membenarkan bahwa selaku Danramil saya sudah menekankan kepada Babinsa agar waspada dengan cuaca Ekstrim saat ini.
“Saya perintahkan agar semua Babinsa Koramil 03/Kraton tetap waspada apabila terjadi bencana, juga selalu siap untuk memberi bantuan terhadap masyarakat Binaan masing-masing untuk mengurangi beban penderitaan yang dialami warga,” tegas sang Kapten.(gus)
You must be logged in to post a comment Login