Connect with us

    Bengkulu

    Rohidin Mersyah Akan Berikan Sanksi Pada Oknum Guru SMA Atas Perbuatannya

    Published

    on

    BENGKULU, jarrakpos.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah akan berikan sanksi sesuai dengan tingkat pelanggaran terkait perbuatan asusila yang dilakukan oleh salah satu oknum guru yang ada di SMA kota Bengkulu dan siswanya.

    “Sekarang kita lakukan pemantauan juga pemeriksaan. Kemaren kan sudah di tahan dan saya mintak pengawasan dan inspektorat untuk turun betul-betul memastikan kejadian sebenarnya,” dikatakan Rohidin saat diwawancarai, Kamis (27/6/2024).

    Lanjut dikatakannya, agar perbuatan seperti ini tidak terjadi lagi di lingkungan pendidikan. Serta lainnya karena perbuatan ini tidak baik dan tentunya di larang dari ajaran islam.

    “Kita akan berikan sanksi agar tidak ada lagi kasus-kasus asusila selanjutnya,” cetusnya.

    Advertisement

    Rohidin berharap agar seluruh kalangan pemerintah, ASN dan semua jajaran terkait serta masyarakat pada umumnya untuk menghindari betul perbuatan ini. Karena selain merugikan orang lain juga dapat merugikan diri sendiri bahkan orang disekitar.

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply