NEWS
Sambut Bulan Ramadhan, Tambah Daya Listrik Diskon 50 Persen
Handoko yang dalam kesemptan tersebut didampingi SRM General Affairs B. I Putu Priyatna dan SRM Perecanaan, Putu Putrawan lebih lanjut mengatakan, selain memberikan promo gebyar diskon untuk penambahan daya bagi pelanggan pihaknya juga memberikan diskon 50 persen untuk pemasangan baru bagi pelanggan yang bersubsidi pada daerah 3T (terdepan, terluar dan tertinggal) yakni di Bangli dan Seririt. Potongan harga itu juga diterapkan pada wilayah Basis Data Terpadu (BDT), untuk daya 900 Ph non subsidi, yang semula 1352/ KWh mendapat potongan Rp52. Program ini dimulai sejak April dan belum ditentukan batas akhirnya.
Baca juga : Jokowi Jadikan Desa Wisata Kutuh Role Model, Raup Pendapatan Bersih Rp50 Milyar per Tahun
Untuk mengikuti program gebyar tersebut masyarakat bisa langsung menghubungi PLN, melalui website, facebook dan instagram. Begitu pula untuk tempat ibadah seperti pura, masjid, gereja dan vihara dimana perwakilan pengurus tempat ibadah bisa segera datang keKantor PLN UID Bali dengan membawa kelengkapan rekening. Menariknya prlayanan prima akan langsung dilakukan petugas PLN pada hari itu pula. “Program ini berlaku hingga 30 Juni 2019. Program ini berlaku untuk pelanggan-pelanggan yang sudah menjadi pelanggan PLN mulai bulan lalu (April, red). Jadi satu hari layanan kita, untuk proses tambah daya ini, jadi gratis untuk tempat ibadah. Bagi yang punya aplikasi PLN, bisa ajukan darisana, tidak perlu ke loket lagi,” jelas Handoko.
Lebih lanjut dikatakan, penambahan daya dalam prorgram pemasaran tersebut tidak ada target khusus karena kapasitas daya PLN UID Bali masih tersedia cukup. Sehingga program tambah daya dan pasang baru ini dapat digunakan masyarakat dengan sebaik-baiknya untuk memastikan kebutuhan akan listrik terpenuhi. Ditanya soal kesiapan Idul Fitri, Handoko mengatakan pihaknya telah menyiagakan petugas di sejumlah titik jalur mudik termasuk tempat ibadah. “Biasanya petugas kami siaga tujuh hari sebelum dan sesudah arus mudik. Kami kawal kelistrikannya, misalkan di Gilimanuk,” ungkapnya. eja/ama
You must be logged in to post a comment Login