Bengkulu
Samsu Minta Masyarakat Untuk Kondusifitas Politik di Bengkulu

Bengkulu, Jarrakpos.com – Samsu Amanah, M.Si Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu yang juga Sekretaris Partai Golkar Provinsi Bengkulu, mengajak masyarakat untuk kondusifitas politik di Bengkulu.
Hal itu disampaikannya dalam video pendek yang ia upload di media sosial pribadinya beberapa waktu lalu.
Ia meminta kepada masyarakat untuk terus menjaga kondusifitas ini dengan selalu mengedepankan semangat gotong royong dan kekeluargaan. Dengan begitu bangsa ini akan jauh dari perpecahan dan adu domba antar sesama.
Bukan hanya itu,dalam kesempatan ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat bahwasannya telah memilih Partai Golkar dan kader terbaik Golkar pada 14 Februari 2024 lalu.
“Sehingga Insyaallah, kader terbaik Golkar akan mewakili masyarakat sebagai anggota DPRD, baik itu DPRD Provinsi maupun DPRD kabupaten/kota,” ujarnya.
Memang tanpa dukungan penuh masyarakat, Partai Golkar tidak akan mampu meraih semuanya. Maka itu, dirinya yakin kader terbaik Golkar akan menjaga amanah ini dengan sebaik-baiknya.
Samsu berharap, pesta demokrasi tahun ini betul-betul dirasakan oleh masyarakat khususnya Provinsi Bengkulu.
“Saya lihat pesta demokrasi yang baru saja berlangsung ini berjalan aman dan damai. Semoga terus seperti ini sampai pada transisi kepemimpinan nanti,” tutupnya.(Adv)
You must be logged in to post a comment Login