POLITIK
Semeton GB Kuta Syukuran, Deklarasikan Giri-Asa Dua Periode
Kuta, JARRAKPOS.com – Semeton Gus Bota (GB) Kecamatan Kuta, melaksanakan kegiatan syukuran dan Deklarasi I Nyoman Giri Prasta, S.Sos dan Drs. I Ketur Suiasa, SH (Giri-Asa) dua periode di kediaman Ketua GB Kecamatan Kuta, Wayan Sukerena, di Desa Kelan, Sabtu (25/5/2019) malam. Hadir dalam kesempatan tersebut para calon anggota DPRD Kabupaten Badung terpilih Dapil Kuta dan Calon Anggota DPRD Provinsi Bali, I Bagus Alit Sucipta (Gus Bota).
Pada kesempatan itu, Wayan Sukerena mengatakan, acara syukuran yang dilaksanakan merupakan sebuah janji atau kaul yang ia sampaikan di masa kampanye selaku Ketua GB Kecamatan Kuta. Karena terwujudnya harapan agar target mengantarkan Caleg satu jalur dari Partai PDI Perjuangan meraih empat kursi di DPRD Kabupaten Badung dari Dapil Kuta. Dan juga secara khusus bagi keberhasikan I Bagus Alit Sucipta alias Gus Bota (GB) lolos menuju kursi hangat di rumah rakyat Renon dengan meraih 111.741 suara.
Baca juga : Tembus 111.741 Suara, Gus Bota Kawal Paket Giri-Asa Dua Periode
Dijelaskan di Kecamatan Kuta PDI Perjuangan meraih suara 97 persen dan berhasil mendapatkan empat kursi DPRD Badung, dari jumlah yang diperebutkan sebanyak 5 kursi. Sementara GB mendapatkan suara terbanyak di Kabupaten Badung dan secara khusus di Desa Kelan meraih hampir 80 persen suara dari jumlah keseluruhan pemilih. Pemilu serentak 2019 yang sudah berjalan lancar dengan terpilihnya Jokowi menjadi presiden untuk periode kedua juga disambut hangat, sehingga sekaligus dalam kesempatan tersebut digelar Deklarasi Giri-Asa untuk 2020.
“Persiapan melaksanakan Pilkada tahun 2020 kami bersepakat untuk di Kelan tetap mengusung Bapak I Nyoman Giri Prasta, S.Sos dan Drs. I Ketur Suiasa, SH., sebagai calon bupati dan waki bupati Badung. Program sangat menyentuh masyarakat secara langsung itu yang kami suka dan jujur dari hati nurani kami saya juga seperjuangan kalau orang seperti ini wajib untuk didukung karena susah mencari sosok yang punya keterikatan dengan masyarakat seperti bapak bupati Giri Prasta,” ungkap Wayan Sukerena yang juga Bendesa adat Kelan.
Baca juga : Deklarasikan Giri-Asa Dua Periode, “Srikandi Lukluk” Resmikan Rumah Aspirasi Rakyat
I Bagus Alit Sucipta dalam kesempatan tersebut mewakili pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung juga menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Kuta telah ikut meloloskan empat kader satu jalur di tingkat kabupaten termasuk dirinya lolos ke DPRD Provinsi. Menurutnya capain ini merupakan sejarah bagi PDI Perjuangan di Bali, khusus di Bumi Keris tidak dipungkiri berkat tangan dingin Bupati Giri Prasta dalam menjalankan program kerja pemerintahan sehingga memudahkan mesin partai yang juga dipimpinnya mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat.
“Sekaligus juga kami atas nama pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kelan karena pada malam ini sudah mendeklarasikan untuk Giri-Asa dua periode tahun 2020 hingga 2024. Mewakili Giri-Asa saya menyampaikan terimakasih,” ucapnya, lanjut sebagai salah satu calon wakil rakyat Bali ia tetap berharap semeton GB di seluruh Kabupaten Badung hingga tingkat kelurahan dan desa tetap siap memfasilitasi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi baik kepada eksekutif maupun legislatif. eja/ama
You must be logged in to post a comment Login