Connect with us

    DAERAH

    Sinar Merapi dan Sarak Matua Juara 1 Sepak Bola Bupati CUP I

    Published

    on

    MADINA, JARRAK POS- Kesebelasan Sinar Merapi kategori dewasa dan kesebelasan Sarak Matua U-17 ke luar sebagai juara 1 turnamen sepak bola bupati Mandailing Natal (Madina) CUP I Tahun 2023.

    Gran Final U-17 berlangsung pada, Sabtu (26/8/2023) di lapangan Kompi Senapan B Mangga Dua Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan. Sarak Matua berhasil mengalahkan Badai Selatan adu finalti dengan score 4-2.

    Sedangkan kategori dewasa, Sinar Merapi berhasil mengalahkan kesebelasan dari Kelurahan Panyabungan III dengan adu finalti capaian score 4-3.

    Pantauan di lapangan, Panyabungan III pada babak pertama menit ke 20 berhasil membobol gawang dari Sinar Merapi. Akan tetapi Sinar Merapi terlihat terus mencoba membalas dengan menyerang pertahanan lawan.

    Advertisement

    Upaya dari kesebelasan Sinar Merapi tidak terwujud pada babak pertama. Sinar Merapi terlihat tidak pernah putus asa mengejar ketertinggalan gol. Mereka terus mencoba menyerang namun Panyabungan III juga tetap mampu mendobrak serangan dari Sinar Merapi.

    Pada menit-menit terakhir tersisa lebih kurang 5 menit, penyerang dari Sinar Merapi terjatuh di dalam garis penjaga gawang. Wasit yang memimpin pertandingan itu memutuskan tendangan penalti untuk Sinar Merapi.

    Protes yang cukup panjang dan alot dari salah seorang manager Panyabungan III pun terjadi di lapangan. Manager berkaos hijau sempat masuk ke lapangan dan berupaya mendekati wasit.

    Wasit tetap memutuskan untuk tendangan penalti ke gawang Panyabungan III. Akhirnya, kedudukan score berimbang 1-1 dan pertandingan berakhir dengan adu penalti.

    Advertisement

    Pada tendangan pertama, Sinar Merapi sempat shock karena penalti pertama kurang cermat. Bola melambung tinggi di atas gawang.

    Sorakan dari suporter Panyabungan III pun semakin keras akibat kegagalan Sinar Merapi mencetak gol pertama. Diduga akibat terlalu semangat, Sinar Merapi merubah posisi dengan kelincahan kiper yang mereka bawa dari luar daerah itu.

    Dua tendangan dari penendang Panyabungan III mudah ditangkap oleh sang kiper berbadan pendek dan gulat tersebut. Akhirnya, Sinar Merapi berhasil ke luar sebagai pemenang dengan score 4-3.

    Hadir dalam gran final itu, Bupati Madina HM Ja’far Sukhairi Nasution, Kapolres Madina AKBP HM Reza Chairul Akbar Sidiq, Ketua DPRD H. Erwin Efendi Lubis, Danramil 13 Panyabungan.

    Advertisement

    Kemudian sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Madina, Ketua KONI Miswaruddin Daulay dan tamu undangan lainnya.

    Bupati Madina melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Rahmad Hidayat mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang ikut berkompetisi dalam Bupati CUP I.

    Rahmad berharap kepada seluruh masyarakat dan tim agar tetap menjaga kekondusifan karena turnamen ini dibuat bertepatan pada semarak HUT ke 78 Republik Indonesia.

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply