DKI Jakarta
Sosialisasi Pengadaan Gabah dan Beras Bulog Lebak – Pandeglang

Jarrakpos.com Lebak – Pemerintah Indonesia pada di tahun 2025 akan focus terhadap pemantapan sistem ketahanan pangan dan keamanan negara. Selain itu, peemeringah Indonesia juga akan mendorong kemandirian bangsa melalui berbagai sektor seperti swasembada pangan.
Hal tersebut dijelaskan oleh Kepala Cabang (Kacab) Bulog Lebak dan Pandeglang, Agung Trisakti saat melakukan sosialiasi pengadaan gabah dan beras Bulog beberapa pekan kemarin.
“Pemerintah akan mendorong kemandirian bangsa dari berbagai sektor seperti swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau dan ekonomi biru, ” kata Kepala Cabang (Kacab) Bulog Lebak dan Pandeglang, Agung Trisakti, Kamis (30/1/2025)
Lebih lanjut kata Agung, perum Bulog mempunyai peran yang utama dalam pencapaian ketahanan pangan nasional khususnya dalam swasembada pangan. Kata Agung, untuk mewujudkan itu semua, tentunya kita tidak bisa sendirian dan harus bekerja sama dengan instansi lain seperti TNI, Polri, Mitra dan KTNA.
“Ini menjadi langkah yang sangat penting dan diharapkan agar penyerapan gabah serta beras dapat berjalan dengaan lancar dengan adanya kerjasama tersebut, ” tutur Agung.
Menurut Agung, untuk fungsi dan peran Mitra pangan pengadaan (MPP) yaitu MPP memiliki peran yang menghubungkan antara Bulog dengan petani, kelompok tani. Selain itu, mereka juga bisa melakukan tata Niaga pangan dalam melaksanakan pengadaan pangan pokok dalam negeri.
“MPP berkontribusi lewat Bulog dalam pengendalian harga dan pemenuhan ketersediaan pangan nasional, ” beber Agung.
Selanjutnya kata Agung, MPP diharapkan bisa meningkatkan kinerja secara berkelanjutan untuk memperkuat kemintraann dengan Bulog. Kata Agung, kita dapat melaksanakan pembelian hasil produksi pangan dari petani dalam negeri, tujuanya untuk melakukan pengendalian harga panen di tingkat produsen sesuai harga yang ditetapkan oleh pemerintah (HPP).
“MPP harus bisa mengolah dan memasarkan hasil produksi pangan pokok dari petani dalam negeri kepada Bulog sesuai target pengadaan, ” tutup Agung.
You must be logged in to post a comment Login