Connect with us

    DAERAH

    Spirit Karangasem Siap Sukseskan Pembangunan Bangsa Kedepan

    Published

    on


    Karangasem, JARRAKPOS.com – Sebagai ‘Hulu Bali’ Karangasem sangat lekat dengan nuansa spiritual. Sejumlah pura besar terutama Besakih dan gunung Agung terletak di kabupaten berjuluk “Gumi Lahar” tersebut. Sehingga spirit atau kekuatan niskala yang dimiliki Karangasem sangat baik dimanfaatkan untuk memohon kebaikan.

    Baca juga : Bupati Tabanan Raih Perhargaan Sang Pemimpin

    Berkaitan dengan hal tersebut Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri didampingi Wabup I Wayan Artha Dipa mengajak seluruh warga Karangasem berdoa atas kelancaran pelantikan presiden dan wakil presiden (wapres) RI terpilih 2019-2014 yang digelar di Gedung MPR RI, Jakarta. “Kami mewakili masyarakat Kabupaten Karangasem, Bali, mengucapkan selamat dan sukses untuk Pak Jokowi dan Pak Ma’ruf Amin,” kata Mas Sumatri di Karangasem, Jumat (18/10/2019).

    Mas Sumatri mengaku bangga karena di daerah yang dipimpinnya itu, relatif tidak ada demo atau kerusuhan saat Pemilu dan setelah penetapan hasil Pemilu 2019. Ini menandakan masyarakat sudah dewasa dalam menyikapi demokrasi. Namun situasi berbeda terjadi di tingkat nasional. Bahkan ada upaya-upaya oknum tertentu yang ingin mengacaukan pelantikan pemimpin negeri ini. Hal ini lah yang mampu dicegah lewat doa tulus dan lurus dari pelosok negeri.

    Advertisement

    Baca juga : Bupati Giri Prasta Ajak Sekaa Teruna Wujudkan Desa Wisata Pangsa

    Sehari sebelumnya, Kamis (17/10/2019), Bupati Mas Sumatri turut mendampingi Gubernur Bali Wayan Koster menggelar doa bersama di Pura Penataran Agung Besakih, Kecamatan Rendang, Karangasem. Doa itu digelar secara khusus untuk memancarkan vibrasi kedamaian untuk NKRI. Menurutnya, sama sekali tidak ada motif politik di balik doa bersama, melainkan murni kepentingan bangsa dan negara. “Pak Gubernur Koster mengimbau seluruh umat beragama di Bali berdoa secara khusyu sesuai keyakinan masing-masing, jadi ini tak terkait politik atau kepentingan lain,” ujar Mas Sumatri.

    Lebih lanjut, bupati perempuan pertama di Karangasem ini mengajak semua pihak yang beda pilihan politik saat Pilpres lalu, berhenti saling menghujat di media sosial, sebab tidak ada gunanya. Lebih baik tenaga dan fikiran digunakan untuk hal positif bagi pembangunan bangsa. “Mari kita fokus, berupaya sekala-niskala mendoakan pemimpin negeri ini,” kata Mas Sumatri. mas/ama/*

    Advertisement
    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]