POLITIK
Tampil Terdepan, DPD PDI Perjuangan Bali Gelar Pasar Gotong Royong Krama Bali
Sebelumnya disampaikan oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, Wayan Koster bahwa Program Pasar Gotong Royong Krama Bali untuk mempertemukan secara langsung antara penjual dan pembeli produk pangan dan sandang lokal Bali. Selanjutnya penyelenggara wajib menyediakan tempat dan fasilitas berjualan dan fasiltas penerapan protokol tatanan kehidupan era baru pencegahan dan pengendalian pandemi Covid-19.
“Partai tampil sebagai mediator bagi penjual dan pembeli secara langsung, memutus rantai tengkulak, melindungi dan mengangkat derajat para petani. Ini merupakan salah satu bentuk praktek keberpihakan pada kelompok Marhaen,” tegas Wayan Koster yang juga Gubernur Provinsi Bali itu. eja/ama