Connect with us

    DAERAH

    Tanamkan Membaca Sejak Dini, Pelindo III Salurkan Bantuan Perpustakaan Digital Taman Kanak-Kanak

    Published

    on

    Denpasar, JARRAKPOS.com – CEO Pelindo III Regional Bali Nusa Tenggara, I Wayan Eka Saputra mengatakan, PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) Regional Bali Nusa Tenggara menyerahkan bantuan perpustakaan digital untuk TK Barunawati Cabang Benoa, Denpasar. Bantuan ini untuk meningkatkan sarana perpustakaan sekolah serta meningkatkan kemampuan literasi belajar. penyerahan bantuan satu unit perpustakaan digital senilai Rp100 juta ini merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial Dan Lingkungan (TJSL) Pelindo III untuk meningkatkan SDM di daerah, terutama di Bali.

    “Hari ini kita menyerahkan bantuan perpustakaan digital, sebagai salah satu upaya meningkatkan kualitas pendidikan dengan menanamkan minat baca pada anak sejak dini,” ungkap Wayan Eka.

    Selain perpustakaan digital, Pelindo III juga menyerahkan bantuan untuk Pojok Baca berupa buku, komputer, pemasangan wi-fi serta alat penunjang belajar lainnya. Deputi Manajer Bidang Kemitraan dan Bina Lingkungan, Sulistianingsih mengatakan, perpustakaan digital ini merupakan uprgrade dari bantuan perpustakaan konvensional bekerjasama dengan PT Balai Pustaka (Persero). Perpustakaan digital ini memiliki sekitar seribu konten, mulai dari buku pelajaran, dongeng, traveling dan berbagai bacaan pengetahuan umum lainnya. Anak-anak bisa membaca melalui gedget, bantuan ini mengikuti perkembangan zaman, selain itu, melalui bantuan tersebut, anak-anak bisa membaca buku tanpa harus keluar kuota alias gratis. Sulis yakin, melalui perpustakaan digital ini, akan mampu meningkatkan minat baca dan kualitas para siswa.

    Selain itu, mampu memberikan informasi dan hiburan yang mendidik bagi para siswa melalui perkembangan teknologi yang ada saat ini. Perpustakaan digital juga menjadi medium pembelajaran jarak jauh dan meningkatkan akreditasi bagi sekolah. Kepala Sekolah TK Barunawati Cabang Denpasar, Sumirah mengatakan, bantuan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan kualitas dan fasilitas sekolah. Melalui pojok perpustakaan dan perpustaan digital, bukan hanya anak-anak yang bisa memanfaatkannya, tetapi para otang tua juga bisa meminjam buku di sekolah, untuk meningkatkan wawasannya. “Terima kasih Pelindo III bantuan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan sekolah,” tutupnya. tra/JP

    Advertisement

     

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]