Connect with us

    DAERAH

    Taruna Akmil Rebut Juara I Dan II Lomba Inovasi Mahasiswa Tinggkat Nasional 2021

    Published

    on

    MAGELANG – Taruna Akademi Militer dalam mengikuti kegiatan Presentasi dan Penjurian 10 Karya Terbaik Lomba Inovasi Mahasiswa Nasional 2021 (Untidar) Universitas Tidar Magelang yang bekerja sama dengan Akademi Militer dan Balitbang Pemda Magelang, bertemakan Terobosan Teknologi Untuk Indonesia Menuju Era Society 5.0.

    Bertempat di Gedung dr. HR. Suparsono Universitas Tidar Magelang. Hadir dalam kesempatan tersebut Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Candra Wijaya dan Rektor Universitas Tidar Magelang  Prof.  Dr. Ir. Mukh Arifin, M.Sc., Rabu (24/11/2021).

    Taruna Akademi Militer meraih juara I dan II serta VI atas nama Sermadatar Enmorey Bungaran Sihotang, No Ak. 2019.024 Taruna Akmil juara I dengan judul : Analisis Perancangan Pompa Hidrolik Elektrik dan Sermadatar Muhamad Irfan, No Ak. 2019.028 Taruna Akmil meraih juara II dengan judul : Rancang Bangun Public Address Berbasis Frekuensi VHF Di Akademi Militer serta Sermadatar Novega Galih Armyanto, No Ak. 2019.009 Taruna Akmil, juara VI dengan judul : Rancang Bangun Sistem Identifikasi Keluar Masuk Kendaraan Dalam Perumahan Dinas Akademi Militer untuk Mendukung Program PPKM Menggunakan Komunikasi Radio Frekuensi Berbasis Mikrokontroler.

    Dalam sambutan tertulisnya Gubernur Akademi Militer menguraikan, ”Kegiatan Lomba Inovasi Mahasiswa 2021 yang merupakan bentuk kolaborasi antara Akademi Militer, Balitbang dan Universitas Tidar Magelang kali ini, diharapkan akan menjadi wadah untuk membentuk para mahasiswa menjadi manusia yang unggul, cakap, kreatif, inovatif, mandiri, terampil, berkompeten, dan berbudaya serta menghasilkan sebuah karya ilmiah yang bermanfaat di kalangan akademisi maupun kehidupan masyarakat secara luas”.

    Advertisement

    Dok.jarrakpos/fri

    Beliau memberikan apresiasi positif kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam lomba Inovasi Mahasiswa 2021. Dan beliau mempercayakan kepada para Dewan Juri yang memberikan penilaian secara obyektif dan profesional dari karya peserta lomba, sehingga benar-benar dihasilkan karya terbaik dari yang terbaik.

    Beliau juga berpesan kepada para peserta lomba untuk selalu kreatif, terus belajar dan menjadi inovatif guna menyiapkan diri secara sungguh-sungguh untuk menjadi calon-calon pemimpin bangsa di bidangnya masing-masing.

    Selamat dan sukses kepada para Taruna Akademi Militer yang juara dalam Lomba Inovasi Mahasiswa Nasional 2021 Universitas Tidar  Magelang.(fri)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]