Connect with us

    DAERAH

    TMMD,Secercah Harapan Masyarakat Desa Ketep

    Published

    on

    MAGELANG, – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 112 Tahun 2021 Kodim 0705/Magelang yang berlangsung di Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelan saat ini sedang dalam tahapan pra TMMD. Namun semangat juang kemanunggalan TNI dan rakyat sudah terlihat sangat baik.

    Program TMMD ini diselenggarakan guna mempercepat pembangunan di daerah pegunungan dan meningkatkan kemandirian, serta mensejahterakan masyarakat dalam menjaga keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

    TMMD ini, mendorong sekaligus menjawab harapan warga dalam perbaikan sarana infrastruktur di desa agar lebih maju untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Danramil 12 Sawangan Kapten Arh Suhadi saat ditemui, pada Rabu (08/09), mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada pemerintah daerah dan warga atas dukungan dan kerjasama dalam pelaksanaan TMMD.

    “Program ini sangat bermanfaat. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat membantu dalam membentuk karakter masyarakat desa yang mengedepankan gotong royong,” ucapnya.

    Advertisement

    Dok.jarrakpos/fri

    Sunarti (56), salah satu warga Dusun Puluhan mengungkapkan rasa senangnya atas hadirnya TMMD di Ketep. Ia berharap dengan adanya TMMD bisa meningkatkan kesejahteraan warga lereng Gunung Merapi.

    “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan kami sangat senang atas adanya kegiatan ini, kami warga disini bergabung dalam membantu anggota TNI, kita juga makan bersama. Semoga program ini bisa berkesinambungan dan bisa berlanjut untuk daerah lain,” ujarnya.

    Melalui program kegiatan TMMD ini, selain dapat membantu kesulitan masyarakat, juga membantu Pemerintah Daerah dalam mempercepat pembangunan. Sekaligus sebagai upaya untuk memantapkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.(fri)

    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]