Connect with us

    DAERAH

    Yonarmed 3/NP Berlatih Menembak Senjata Berat Teknis

    Published

    on

    KEBUMEN,jarrakpos.com  – Sebagai tugas pokok Batalyon Artileri Medan melaksanakan dukungan bantuan tempur kepada satuan manuver setingkat Brigade Infanteri dalam operasi militer perang guna menjaga kedaulatan wilayah NKRI. Dalam hal ini Yonarmed 3/NP melaksanakan kegiatan latihan menembak senjata berat terintegrasi selama tiga hari (tanggal 1 s.d 3 Agustus 2023) yang bertempat di Lapangan Ambal Dislitbangad Kebumen, Jawa Tengah.

    Dalam latihan ini dilakukan oleh baterai latihan Yaitu Baterai Tempur A, adapun Alutsista yang dipakai pada kegiatan latihan tersebut adalah Meriam 105 Tarik MM. Turut Hadir dalam kegiatan latihan tersebut Mayor Arm Fiat Suwandana, S.Sos., sebagai Tim Aswaslat dan Kapten Arm Sunandar sebagai Tim Asnik Pibak.

    Dok.jarrakpos/fri

    Komandan Yonarmed 3/NP Mayor Arm Winner Fradana Dieng, S.Sos., M.M.A.S., menegaskan “bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mengasah keterampilan para prajurit dalam mengoperasikan Alutsista yang dimiliki oleh masing-masing satuan Armed TNI AD. Dan latihan menembak senjata berat terintegrasi kali ini dapat menjadi Tolak Ukur kemampuan diri prajurit Armed dalam melaksanakan tugas pokok dan tanggung jawab sebagai seorang prajurit Armed sejati”, tegasnya.(fri)

    Editor : Feri

    Advertisement
    Continue Reading
    Advertisement
    Click to comment

    You must be logged in to post a comment Login

    Leave a Reply

    Advertisement

    Tentang Kami

    JARRAKPOS.com merupakan situs berita daring terpercaya di Indonesia. Mewartakan berita terpercaya dengan tampilan yang atraktif dan muda. Hak cipta dan merek dagang JARRAKPOS.com dimiliki oleh PT JARRAK POS sebagai salah satu perusahaan Media Cyber di unit usaha JARRAK Media Group.

    Kantor

    Jl. Danau Tempe No.30 Desa Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Denpasar – Bali Kode Pos: 80227
    Tlp. (0361) 448 1522
    email : [email protected]

    Untuk pengajuan iklan dan kerja sama bisa menghubungi:
    [email protected]